Contoh Surat Jalan Kendaraan Dinas Yang Baik & Benar
Contoh Surat Jalan Kendaraan Dinas – Surat jalan kendaraan dinas digunakan untuk memastikan perjalanan dengan menggunakan kendaraan dinas tidak akan dihalangi oleh pemeriksaan polisi atau pihak berwenang lainnya terkait peruntukkan dan penggunaan kendaraan dinas.
Surat jalan kendaraan dinas biasanya berisi keterangan tentang detail kendaraan, nomor polisi, merek kendaraan hingga profil pengguna/pengendara kendaraan dinas tersebut.
Contoh Surat Jalan Kendaraan Dinas Yang Baik & Benar
Selain itu, di dalam surat jalan kendaraan dinas yang benar, seharusnya dilengkapi dengan informasi peruntukkan penggunaan kendaraan dinas tersebut. Maksudnya adalah untuk apa kendaraan dinas tersebut digunakan, apakah untuk sebuah kegiatan atau hal lainnya.
Berikut ini adalah salah satu contoh surat jalan kendaraan dinas yang dikeluarkan oleh Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia.
Contoh Surat Jalan Kendaraan Dinas Yang Baik Dan Benar
SURAT JALAN KENDARAAN DINAS
Nomor : B. /SU-KU/IV/2010
Pertimbangan : Nota Dinas Kabbag TU Pimpinan dan Tata Usaha
Nomor : ND 25/TU-PIMP/IV/2010
Diijinkan
Kepada : Nama : Drs. Herry Hidayat H, MM
Jabatan : Kepala Bagian TU Pimpinan dan Tata Usaha
Untuk : Meminjam Kendaraan Dinas Roda 4 Jenis TRAVELLO dengan nomor Polisi
B 7539 QK pada Tanggal :
1. 29 April s/d 1 Mei 2022
2. 5 s/d 7 Mei 2022
Dalam rangka mendukung kegiatan Roundtable Dialog “Komunikasi, Informasi
dan Edukasi Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia”
(KIEP2TKI) yang kedua
Dengan Catatan :
1. Mobil dirawat dengan baik
2. BBM Kembali sesuai awal Star
3. Mobil dikembalikan dalam keadaan bersih
Pembiayaan : Biaya yang timbul sebagai dikeluarkannya Surat Jalan Kendaraan ini
dibebankan pada Pemohon.
Demikian Surat Jalan ini dikeluarkan agar digunakan dengan rasa penuh tanggung jawab.
Dikeluarkan di : Jakarta
Pada tanggal : 29-04-2022
Biro Keuangan dan Umum
Kabag Rumah Tangga dan Perlengkapan
Ir. Moch Irawan, MMA
NIP. 19590909 198712 1 001
Tembusan :
1. Sekretaris Utama BNP2TKI (sebagai laporan)
2. Kepala Biro Keuangan dan Umum
Demikian contoh surat jalan kendaraan dinas yang baik dan benar yang mungkin bisa dijadikan sebagai sumber referensi buat anda. Semoga bermanfaat.